Wujud Kepedulian Dalam Menjaga Keamanan Dan Kepatuhan WBP Dirpam Intel Lakukan Kontrol Ke Blok Hunian
1 min read
transnewstoday.com, | Pematang Siantar – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Pematang Siantar menerima kunjungan kerja dari Tim Pengamanan dan Intelijen Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Dirpam Intel), Senin (23/09).
Kunjungan tersebut disambut langsung oleh Kepala Lapas Pematang Siantar (Sukarno Ali) yang didampingi oleh Kasi Adm Kamtib (Febrianto Sirait), jajaran pejabat struktural serta melibatkan satops patnal, regu jaga dan staf pengamanan.
Kunjungan diawali dengan meninjau sarana prasarana dalam menunjang keamanan di Lapas Pematang Siantar. Tim juga melakukan kunjungan atau kontrol ke blok hunian disabilitas dan area umum. Kontrol blok hunian ini merupakan wujud kepedulian dalam menjaga keamanan dan kepatuhan WBP terhadap aturan yang berlaku.
Selain kontrol blok hunian, kegiatan dilanjutkan dengan pelaksanaan tes urine dengan mengambil sampel beberapa WBP secara acak. Adapun hasil yang diperoleh negatif sesuai komitmen Lapas Pematang Siantar. Kegiatan ini dilakukan sebagai langkah preventif untuk mencegah adanya pelanggaran dan penyalahgunaan narkoba.
Seluruh kegiatan berjalan dengan tertib dan kondusif. Semua warga binaan kooperatif dan mengikuti prosedur yang telah ditetapkan oleh petugas. Lapas Pematang Siantar berkomitmen menjaga keamanan dan ketertiban, sebagai wadah pembinaan yang aman bagi warga binaan.(Red/Transnewstoday/SonSan Damanik)